Cara Agar Terbuka Jendela Baru saat Membuka Folder

0
941

Cara agar terbuka jendela baru File Explorer saat membuka folder

Saat anda membuka sebuah folder pada File Explorer, maka secara default isinya akan ditampilkan pada jendela yang sama. Tapi, sebenarnya anda juga dapat mengubah agar setiap kali membuka folder akan terbuka jendela File Explorer yang baru.

Kadang kala juga tidak sengaja terjadi perubahan yang membuat setiap kali anda membuka folder di File Explorer akan terbuka jendela baru. Anda dapat mengatasi masalah tersebut dengan menerapkan panduan pada artikel berikut ini.

Membuka dan mengelolah folder pada File Explorer atau File Manager Windows memang sudah menjadi hal yang sangat sering dilakukan. Anda dapat mengatur agar File Explorer membuka jendela baru setiap kali sebuah Folder dibuka. Tapi, jika secara tidak sengaja Laptop anda menerapkan hal tersebut, maka anda dapat mengatasinya dengan cara berikut. Tentu saja hal tersebut sesuai dengan keinginan dan kenyamanan anda dalam menggunakan File Explorer.

Cara Agar Terbuka Jendela Baru Explorer saat Membuka Folder

Seperti yang dikatakan sebelumnya bahwa anda dapat mengatur dan membuat File Explorer membuka jendela baru saat membuka Folder atau tidak. Untuk melakukan hal tersebut, silahkan ikuti langkah-langkah berikut.

  1. Silahkan buka File Explorer di Laptop Windows yang anda gunakan, baik pada Windows 7, Windows 8.1, maupun Windows 10.
  2. Pada jendela utama File Explorer silahkan klik menu File yang terdapat pada pojok kiri atas.
  3. Setelah muncul daftar menu File, silahkan klik opsi Change folder and search options.
    Mengatur file explorer Windows
  4. Selanjutnya, pada jendela Folder Options silahkan perhatikan pada bagian Browse folders. Silahkan ubah dan pilih opsi Open each folder in the same window jika ingin isi folder tetap terbuka pada jendela yang sama. Tapi, jika anda ingin agar terbuka jendela File Explorer baru saat membuka folder, maka silahkan pilih opsi Open each folder in its own window.
  5. Jika sudah selesai anda pilih, maka silahkan klik Apply untuk menerapkan perubahan tersebut. Kemudian, klik Ok untuk menutup jendela Folder Options.
    Cara agar isi folder ditampilkan pada jendela baru

Setelah melakukan langkah-langkah di atas, maka isi folder yang anda buka akan ditampilkan pada jendela baru File Explorer, atau tetap pada jendela yang sama tergantung yang anda pilih.

Baca Juga : Review IObit Malware Fighter, Anti-Malware untuk Windows

Itulah cara mudah mengatasi jika terbuka jendela File Explorer baru setiap kali anda membuka folder. Atau, jika anda ingin membuat agar isi folder ditampilkan pada jendela baru File Explorer saat anda membukanya. Cara ini dapat dilakukan pada Windows 7, Windows 8.1, maupun Windows 10.

BERKOMENTAR

Tuliskan komentar anda!
Masukkan nama anda