Cara Mengganti Mesin Pencarian di Microsoft Edge Chromium

0
777

cara mengganti mesin pencarian di microsoft edge

Jika anda sering internetan menggunakan browser, maka tentu sudah tahu yang namanya mesin pencari. Saat internetan dengan Microsoft Edge Chromium, maka mesin pencari default yang digunakan adalah Bing. Namun, anda dapat mengganti mesin pencarian di Microsoft Edge Chromium menggunakan cara berikut.

Mesin telusur atau mesin pencarian atau search engine merupakan sebuah situs yang memungkinkan anda untuk mencari apa saja yang ada di internet. Beberapa contoh situs mesin pencari adalah Google, Bing, Yahoo, DuckDuckGo, Yandex, dan Baidu.

Setiap browser yang banyak digunakan saat ini sudah diatur agar menggunakan satu mesin pencari default. Mesin pencarian default ini akan bekerja dan terbuka secara otomatis saat anda melakukan pencarian langsung dari address bar browser. Misalnya saja saat melakukan pencarian dengan mengetikkan kata kunci di address bar Microsoft Edge Chromium, maka pencarian dan hasilnya akan ditampilkan pada situs Bing. Tapi anda juga dapat mengganti mesin pencarian default di Microsoft Edge menggunakan cara berikut.

Cara Mengganti Mesin Pencarian Bing di Microsoft Edge

Seperti yang dikatakan sebelumnya bahwa mesin pencari default akan bekerja saat anda memasukkan kata kunci pencarian langsung di address bar. Contohnya saat melakukan pencarian melalui address bar Microsoft Edge yang hasilnya ditampilkan di Bing, meskipun anda tidak membuka situs Bing.com terlebih dahulu.

Tapi, jika anda hendak menggunakan browser Microsoft Edge Chromium dan tidak suka jika Bing yang menjadi mesin telusur bawaannya, maka silahkan diganti. Anda dapat mengganti search engine default Microsoft Edge Chromium dari Bing menjadi Google ataupun mesin telusur lainnya. Untuk melakukannya juga sangat mudah, silahkan ikuti langkah-langkah berikut.

  1. Silahkan buka browser Edge yang sudah anda update ke Micrsoft Edge Chromium.
  2. Pada jendela browser tersebut, silahkan klik menu (icon titik tiga) yang terdapat pada pojok kanan atas browser.
  3. Pada daftar menu yang muncul, silahkan klik Settings untuk membuka halaman pengaturan Microsoft Edge Chromium.
    Pengaturan Microsoft Edge Chromium
  4. Kemudian, pada halaman Settings, silahkan klik Privacy and services pada panel sebelah kiri.
  5. Pada panel sebelah kanan halaman tersebut silahkan scroll ke bawah dan cari kemudian klik bagian Address bar.
    Cara mengubah search engine default Microsoft Edge Chromium
  6. Selanjutnya, silahkan mengubah bagian Search engine use in the address bar dari bing menjadi Google atau yang lainnya untuk mengganti mesin pencari Microsoft Edge tersebut.
  7. Setelah itu, silahkan ubah bagian Search on new tabs uses search box or address bar menjadi Address Bar.
    Cara mengganti bing menjadi google di microsoft edge chromium
  8. Setelah itu, maka mesin pencarian di browser Microsoft Edge akan berubah dari Bing menjadi Google atau apapun yang anda pilih.
Baca Juga : 7 Cara Membuka CMD di Windows 11 pada Laptop dan PC

Saat anda sudah melakukan langkah-langkah di atas, maka search engine default Microsoft Edge Chromium akan berubah dan tidak lagi menggunakan Bing. Untuk mengujinya, maka silahkan lakukan pencarian langsung pada address bar. Hasil pencarian yang dilakukan tidak akan lagi ditampilkan di Bing, melainkan di Google atau mesin pencarian apapun yang sebelumnya dipilih.

Itulah cara mudah mengganti mesin pencarian atau mesin telusur di Microsoft Edge Chromium. Silahkan lakukan cara ini jika anda tidak suka jika Bing yang menjadi search engine default Microsoft Edge yang digunakan.

BERKOMENTAR

Tuliskan komentar anda!
Masukkan nama anda